Tampilkan postingan dengan label TUTORIAL DAN CARA. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label TUTORIAL DAN CARA. Tampilkan semua postingan

17 September 2020

Langkah-langkah Mudah Dalam Menyusun Skripsi PAI Untuk Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam

 Langkah-langkah Mudah Dalam Menyusun Skripsi PAI Untuk Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam


Skripsi PAI atau Pendidikan Agama Islam merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana S1 bagi mahasiswa yang mengambil jurusan pendidikan agama islam di perguruan tinggi. Skripsi ini mungkin agak berbeda dari skripsi pada umumnya karena dalam penyusunannya banyak menggunakan pedoman-pedoman agama Islam. Selain itu, skripsi ini memerlukan kecermatan dalam pengerjaannya apabila dalam pembahasannya memakai dasar Al-quran, yang merupakan kitab suci umat Islam. Misalnya, jika ada kesalahan dalam menulis ayat-ayat yang ada di Al-quran dapat mempengaruhi makna ayat tersebut, bahkan bisa jadi maksudnya bisa berbeda.

Beberapa contoh skripsi PAI yang dapat dijadikan referensi antara lain Konsep Pendidikan Islam Menurut Alquran (Kajian Terhadap Alquran Ayat 13-19), Pendidikan Anak di Desa (Studi Tentang Taman Pendidikan Al-quran), Akurasi Media Audio Sebagai Sarana Proses Belajar Mengajar Dalam Meningkatkan Kualitas Guru PAI, Studi Korelasi Antara Prestasi Belajar Dalam Bidang Studi Pendidikan Agama Islam Dengan Keterampilan Sekolah Siswa Kelas VII SMP, dan sebagainya. Banyak kajian ilmu dari pendidikan agama Islam yang dapat anda pilih sebagai bahan materi untuk skripsi anda. Pemilihan materi hendaknya disesuaikan dengan kemampuan anda sehingga anda dapat dengan mudah menyusun skripsi tersebut, serta mempertahankan argumen-argumen anda dalam ujian skripsi nantinya.

Langkah-langkah yang perlu ditempuh dalam penyusunan skripsi PAI diantaranya adalah menentukan topik dan judul yang akan diangkat menjadi sebuah skripsi. Anda harus kreatif dalam membuat judul agar mudah mendapatkan persetujuan dari dosen pembimbing anda. Jika judul skripsi anda terlalu umum, bisa jadi dosen anda akan menolaknya dan anda harus mencari judul yang lain untuk skripsi yang akan anda buat. Selain itu anda juga harus bisa mencermati fenomena-fenomena langka yang ada, baik di sekolah ataupun di masyarakat. Ini akan sangat mempengaruhi kualitas skripsi anda.

Langkah berikutnya adalah menentukan rumusan masalah akan dibahas dalam skripsi PAI anda. Rumusan masalah ini harus ada kaitannya dengan judul skripsi yang anda buat karena pada akhirnya rumusan masalah ini juga akan menentukan isi keseluruhan dan kesimpulan yang akan anda buat. Jika anda menemui kesulitan dalam mengerjakan skripsi anda, jangan segan-segan untuk berkonsultasi dengan dosen pembimbing anda. Akan lebih baik apabila anda sering berkonsultasi dengan dosen pembimbing demi terciptanya skripsi yang berkualitas dan ujian skripsi anda juga akan berjalan lancar.

 

CARA BUAT VIDEO PEMBELAJARAN BUAT MENGAJAR ONLINE

‼️ Dibawah ini berbagai video tutorial untuk PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh

CARA BUAT VIDEO PEMBELAJARAN BUAT MENGAJAR ONLINE
πŸ‘‡πŸ»πŸ‘‡πŸ»πŸ‘‡πŸ»
✅Cara mudah mengedit video pembelajaran hanya menggunakan HP
https://youtu.be/XpOxYr2b_P4

✅Cara buat intro video pembelajaran
https://youtu.be/YX2RSGWVWZk

✅Cara buat video pembelajaran tanpa edit langsung dikirim ke siswa/orang tua
https://youtu.be/-6hz-4QGyK0

✅Cara ubah power point jadi video pembelajaran
https://youtu.be/Q3ucv-w0a6o

✅Cara buat video animasi pembelajaran menggunakan animaker
https://youtu.be/fFHmG2rYveE

✅Cara membuat video pembelajaran seperti ruang guru
https://youtu.be/BCXcCCKzQvU

✅Cara membuat video animasi pembelajaran 
https://youtu.be/Ib9fgq5J5Wc

✅Cara mengubah background video pembelajaran agar lebih menarik
https://youtu.be/wTe1f1woIao

CARA BUAT TATAP MUKA VIA ONLINE MENGGUNAKAN ZOOM MEETING
πŸ‘‡πŸ‘‡πŸ‘‡
✅Cara membuat background zoom di hp
https://youtu.be/hg4msZEHn2g

✅Cara mengganti background zoom meeting
https://youtu.be/i_qDeeABMOE

✅Cara menampilkan ppt, video, white board di zoom
https://youtu.be/TEJrDYudfGg

✅Cara membuat kelas online di zoom hanya pakai HP
https://youtu.be/hOIIhwzZ1SU

CARA BUAT KELAS ONLINE MENGGUNAKAN GOOGLE CLASSROOM
πŸ‘‡πŸ‘‡πŸ‘‡
✅Cara membuat kelas, cara menambahkan guru dan siswa, cara mengubah banner google classroom
https://youtu.be/IxI6N1HzXVw

✅Cara membuat absen satu semester dan cara merekapnya
https://youtu.be/GiQcEqDGoRs

✅Cara membuat materi komplit di Google classroom (pdf, ppt, Google Drive, YouTube, blog literasi) dan cara menampilkan ke siswa
https://youtu.be/7D4nvXUNf_o

✅Cara membuat soal pilihan ganda, essay, tuga dan bagaimana menilai dan merekapnya
https://youtu.be/PLL3mxf3TCQ

✅ CARA BUAT DAFTAR HADIR ONLINE
https://youtu.be/4TnG8_2PnkA

✅ CARA BUAT SOAL ONLINE
https://youtu.be/Md8zPBRFZp0

Silahkan dishare semoga bermanfaatπŸ™πŸ»

22 Agustus 2020

TRIKS SIMPEL DAN CEPAT MENGGANTI IP ADDRESS DI WINDOWS 7 8 10

 TRIKS SIMPEL DAN CEPAT MENGGANTI IP ADDRESS DI WINDOWS 7 8 10 LAPTOP KAMU

 

Bagi mereka yang pernah menggunakan internet tentunya tidak awam lagi dengan nama ini. Ibarat sebuah alamat, IP Address (Internet Protocol Address) sangat penting bagi pengguna internet. Secara detailnya IP Address adalah suatu deretan angka yang dijadikan sebagai alamat identitas tiap komputer atau identitas numerik yang dilabelkan kepada suatu alat seperti komputer, router, atau printer yang terdapat dalam suatu jaringan computer sebagai sarana komunikasi.

Terkadang ada waktunya kamu harus mengganti IP address pada PC atau laptop kamu agar bisa terhubung dengan server atau kamu ingin mengganti IP address untuk keperluan yang lain seperti mencegah orang lain mengetahui identitas kamu dan juga untuk mencegah orang lain megetahui lokasi kamu berada.

Kegunaan dari IP address atau alamat IP adalah dengan adanya IP address, seseorang yang sedang memakai IP tersebut bisa dilacak atau diketahui lokasinya. Maka dari itu, IP address bisa mengganggu kegiatan yang bisa dianggap privasi. IP address juga berfungsi sebagai cara untuk mengenali siapa orang yang sedang memakai IP tersebut.

IP yang didapatkan secara manual dan tidak akan berubah-ubah disebut dengan IP statis. IP statis ini dipakai pada jaringan local. Sedangkan untuk IP address yang didapat secara otomatis dari server dan dapat berubah-ubah disebut dengan IP dinamis. IP dinamis ini didapatkan dari router yang menggunakan DCHP server. Langsung saja, berikut ini adalah cara mengganti IP address di windows dengan mudah dan simple.

Berikut urgent.id akan berbagi bagaimana caranya mengubah IP Address, yuk simak langkah-langkah berikut ini :

1.     Kamu harus membuka Network and Sharing Center dengan cara membuka Control Panel > Network and Internet > Network and Sharing Center. Atau agar lebih mudah membukanya kamu cukup membukanya melalui Run dengan cara tekan tombol Windows+R, kemudian ketikkan “exe/name Microsoft.NetworkAndSharingCenter” tanpa tanda petik, lalu tekan Enter.

2.   Kemudian pilih Change adapter settings.

3.   Pilih adapter mana yang ingin kamu ganti alamat IP nya. Misalkan kamu ingin mengganti IP Address pada adapter LAN, pilihlah Ethernet. Pada contoh saya kali ini, saya ingin mengubah IP Address saya pada adapter wifi. Caranya tinggal klik kanan adapter Wi-Fi, kemudian pilih Properties.

4.   Selanjutnya, cari Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4), jika sudah ketemu klik 2x.

5.    Pilih User the following IP address dan ketikkan IP address yang kamu inginkan. Isi Default gateway dan DNS server jika diperlukan.

6.   Setelah itu, klik OK untuk menyimpan pengaturan. IP Address kamu telah diganti.

7.    Demikian share urgent.id kali ini, oh ia apabila kalian mengalami masalah kerusakan pada laptop atau desktop, jangan sungkan untuk berkunjung ke kantor kami di SINI. Gratis konsultasi dan cek kerusakan loh.. tunggu apalagi bisa sharing dengan teknisi profesional kami.

Sumber :

https://urgentid.wordpress.com/2017/10/17/triks-simpel-dan-cepat-mengganti-ip-address-di-windows-7-8-10-laptop-kamu/

http://www.urgent.id/

 

Postingan Unggulan

Memahami Makna Halal Bihalal (Pesan Kebaikan dan Keharmonisan dalam Tradisi Idul Fitri)

Memahami Makna Halal Bihalal:  "Pesan Kebaikan dan Keharmonisan dalam Tradisi Idul Fitri" Sumber Gambar: https://images.app.goo.gl...